Jumat, 25 Mei 2018

author photo


Cara Yang Bisa Dilakukan Untuk Mengatasi Phobia Pada Ketinggian


Cara mengatasi phobia ketinggian – jika membahas tentang ketinggian maka tak jarang dari kita merasa takut atau phobia. Maka dari itu banyak permainan-permainan atau outbound yang sering kali menantang diri kita dengan ketinggian. Jika anda merupakan salah satu bagian dari orang-orang yang takut akan ketinggian, maka anda akan dirugikan oleh beberapa hal. Seperti misalnya anda akan kesulitan dalam melakukan beberapa pekerjaan tertentu yang mengutamakan ketinggian. Rasa cemas yang terdapat dalam diri anda, bisa saja membahayakan diri sendiri ketikan anda berada pada tempat yang tinggi. Maka dari itu berhati-hatilah dan terus baca artikel mengatasi phobia pada ketinggian dalam artikel kali ini.

Cara Mengatasi Phobia Terhadap Ketinggian

Phobia pada ketinggian atau yang dikenal dengan acrophobia merupakan suatu jenis phobia yang cukup umum dikalangan masyarakat. Pada umumnya, orang yang memiliki phobia terhadap ketinggian akan gelisah maupun gugup saat berada pada ketinggian (yang meskipun tidak terlalu tinggi). Apakah anda salah satu pengidap phobia terhadap ketinggian?, jika iya apakah anda ingin menghilangkan rasa phobia tersebut?. Jawabannya tentu ingin, lalu bagaimanakah cara mengatasi phobia ketinggian? Berikut daftar yang sudah kami tuliskan.



1. Hilangkan Pikiran Negatif

Umumnya orang yang mempunyai rasa takut terhadap ketinggian, mereka pasti berfikir yang aneh-aneh sebelum ia naik ketempat yang tinggi. Entah itu takut akan tangga rubuh, takut jatuh, atau pun lainnya. jika pada saat awal anda sudah berpikir seperti itu, maka anda sendiri yang membuat diri anda takut.
Maka dari itu, cobalah untuk menghilangkan pikiran-pikiran negatif yang ada dikepala anda yang membuat diri anda sendiri menjadi cemas. Dengan begitu ada kemungkinan besar bagi anda untuk menambah keberanian serta kepercayaan diri, dan lama kelamaan rasa phobia yang anda alami bisa saja hilang.

2. Berdoa

Hal terpenting juga yang harus anda perhatikan. Pastikan anda berdoa telebih dahulu saat akan naik ke tempat yang tinggi. Dengan begitu anda pun akan merasa lebih tenang dan anda pun harus percaya dengan doa yang anda ucap bahwa anda bisa melawan rasa takut akan ketinggian. Maka dari itu berdoalah saat anda berada pada ketinggian.

3. Biasakan Diri Anda

Selanjutnya anda harus bisa membiasakan diri anda. Pada saat awal-awal pasti akan terasa berat dan cukup sulit untuk dilakukan, tetapi percayalah dengan lama kelamaan anda akan merasa terbiasa dan phobia tersebut akan menghilang secara sendirinya.

4. Yakinkan Diri Anda Sendiri

Pastikan juga bahwa anda yakin dengan diri anda sendiri bahwa anda bisa. Dengan begitu maka akan menambah rasa percaya terhadap diri anda. Seperti yang kita ketahui bahwa pikiran akan sangat berpengaruh terhadap apa yang kita lakukan, maka dari itu berpikirlah bahwa anda bisa dengan penuh keyakinan, kemudian anda lakukan dengan penuh rasa percaya diri.

5. Hypnoterapi

Cara yang satu ini merupakan cara yang paling berbeda menurut saya. Pada hypnoterapi ini anda akan diberikan sugesti agar diri anda dapat membuang rasa takut akan ketinggian. Dari sugesti itu, maka nantinya anda harus selalu mengingat apa yang disugestikan. Sehinga pada proses yang satu ini bisa membuat diri anda melupakan rasa cemas ataupun takut ketika berada pada ketinggian.

Itulah beberapa cara sederhana untuk menghilangkan phobia ketinggian yang bisa anda lakukan. pastikan keinginan anda dibarengi dengan niat yang kuat untuk menghilangkan phobia ini. Semoga anda berhasil untuk menghilankan phobianya.

Sekian untuk artikel kali ini semoga bermanfaat dan silahkan untuk dibagikan

Terima kasih telah membaca artikel ini.

Next article Next Post
Previous article Previous Post